Padang, Sumbar – Proses eksekusi lahan di kawasan Parupuk Tabing, Kecamatan Koto Tangah, Kota Padang, Kamis (15/1/2026), berlangsung aman dan tertib berkat pengamanan humanis yang dikedepankan Polresta Padang dengan melibatkan personel Polisi Wanita di garis depan.
Pengamanan yang berlangsung sejak pukul 09.00 WIB hingga 13.00 WIB tersebut berjalan tanpa gangguan maupun insiden.
Polwan Polresta Padang ditugaskan khusus untuk melakukan pendekatan persuasif kepada warga, terutama kelompok rentan seperti perempuan dan anak-anak, sehingga potensi gesekan dapat dicegah sejak awal.
Kapolresta Padang Kombes Pol Apri Wibowo mengatakan, strategi pengamanan dengan mengedepankan Polwan merupakan bagian dari upaya Polri menghadirkan pendekatan yang lebih humanis dalam setiap kegiatan penegakan hukum.
“Kami menugaskan Polwan untuk berkomunikasi dan bernegosiasi dengan warga secara persuasif. Alhamdulillah, berkat kerja sama semua pihak, eksekusi berjalan lancar dan situasi tetap kondusif, ” ujarnya.
Ia menegaskan bahwa keselamatan dan rasa aman masyarakat menjadi prioritas utama dalam setiap kegiatan pengamanan.
Menurutnya, keberhasilan ini menunjukkan bahwa pendekatan dialogis dan profesional mampu meredam potensi konflik di lapangan.
Hal senada disampaikan Kabid Humas Polda Sumbar Kombes Pol Susmelawati Rosya. Ia mengapresiasi kinerja Polwan Polresta Padang yang dinilai berhasil menjaga stabilitas keamanan sekaligus menghadirkan wajah Polri yang humanis.
“Kehadiran Polwan dalam pengamanan ini mencerminkan Polri yang mengayomi, melindungi, dan tetap tegas dalam menjalankan tugas, ” katanya.
Dengan pengamanan yang tertata dan pendekatan yang mengedepankan dialog, eksekusi lahan di Parupuk Tabing dapat diselesaikan tanpa hambatan, sekaligus memperkuat kepercayaan publik terhadap profesionalisme Polri di tengah masyarakat.
(Berry)

Dina Syafitri